Senin, 12 November 2012

Semua tentang Strategi

 

Untuk Mengulang Pelajaran di perkulian saya Magister tekhnik industri dengan mata pelajaran strategy competitiveness, maka saya akan menuangkan beberapa catatan penting dari pelajaran yang telah saya terima beberapa waktu yang lalu. Dan Kali ini saya akan membicarakan tentang Strategi. Disini saya akan menanuliskan tentang bagaimana landasan – landasan teori mengenai strategi. Ok langsung saja ya:

Strategy adalah mengenai :

  • memposisikan sebuah organisasi untuk meningkatkan kompetensi daya saing mereka
  • memutuskan apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak boleh di lakukan
    • Di industry apa  anda akan bergelut
    • produdk atau jasa apa yang anda tawarkan
    • bagaimana mengalaokasikan sumber daya dan menambah value

persaingan-bsinis

Menurut porter (1996) untuk mencapai superior performance sebuah perusahaan ada 2 tekhnik dalam mewujudkan hal tersebut diantaranya:

  1. Operational Effectiveness (memadukan, mencapai serta mempertahankan Best practice proses bisnis sebuah perusahaan sehingga perusahaan mampu mendapatkan keefektifan dan keefisienan dan mampu berlari lebih cepat dari pesaingnya)
  2. Strategic Positioning (membuat sebuah keunikan dan berkelanjutan serta stabil untuk menempatkan posisi yang terbaik dalam persaingan usaha yang ketat)

Dan ada 5 criteria atau test dari sebuah strategi yang bagus berikut:

  • sebuah nilai proposisi yang unik dibandingkan kompetitor
  • sebuah perbedaan , bagaimana merangkai dan menjahit sebuah rantai nilai
  • menjualkan sesuatu secara jelas dan tidak “tanggung”
  • aktifitas yang sesuai secara bersama – sama dan saling membnatu satu sama lainnya
  • strategi yang berkesinambungan dengan perbaikan secara terus menerus di dalam mewujudkannya

Di dalam strategi juga memuat tentnag bagaimana membuat pilihan – pilihan seperti siapa yang target customer yang di tujudan siapa yang tidak, apa yang kamu tawarkan kepada customer dan apa yang tidak ingin kamu tawarkan dan bagaimana kamu melakukan semua hal – hal ini, dengan cara apa kamu melaksanakannya.

Ok sekian dulu pembahasan dari penulis. jika ada yang salah dalam penulisannya mohon di koreksi ya.

 

Salam

Yudha

 

, ,

Minggu, 11 November 2012

Proyek 100 tahun studying spaceship

 

Kalian tahu bahwa sifat dasar manusia selalu ingin tahu dan mewujudkan keingintahuannya menjadi realita. Ya begitu juga dengan impian manusia yang terbesar menjelajah angkasa serta bintang – bintang dan bahkan menemukan planet baru sebagai tempat  hunian baru bagi manusia.

Tapi untuk menggapai impian besar tersebut haruslah di mulai dari yang kecil dahulu, step by step mesti di lakukan. Menurut dailymail.co.uk. Pemerintah Amerika Serikat lewat US Army telah mempersiapkan project tersebut dan di dukung oleh mantan presiden USA yaitu Bill Clinton, beliau optimis bahwa project ini akan meningkatkan secara drastis tingkat kualitas makhluh hidup di bumi, sangat beralasan sekali mengapa, karena project ini pastinya menerapkan ilmu pengetahuan yang amat maju dan teknologi yang tinggi dan pastinya sedikit demi sedikit akan merevolusi tingkat hidup manusia ke arah yang jauh lebih maju. hehe agak oot dikit ya udah back to topick yaw.

article-2199247-14DE6E06000005DC-887_964x628

disaain wahana masa depan dalam penjelajahan antar bintang

 

Dan menurut sumber – sumber lain mengatakan bahwa NASA dan DARPA telah menyiapkan dana $500,000 bagi orang atau organisasi yang memiliki plan dan roadmoap untuk implmentasi project interstellar travel  secara efektif dan efisien yang akan di luncurkan awal abad berikutnya.

Namun ada beberapa project lainnya yang mungkin akan mengawali 100 tahun studying spaceship di antaranya dalah:

Project Deadalus, yaitu project yang mendisain secara serius sebuah kapal ynag mampu menjelajah ke bintang terdekat dengan berat 50000 ton dan di tenagai oleh fusi nuklir, dan dengan kecepatan 12% dari kecepatan cahaya maka akan memakan waktu sekitar 50 tahun untuk mencapai bintang terdekat.

Project Icarus sebenarnya hampir sama dengan project deadalus karena project ini terinpirasi oleh Deadalus project. di prakasai oleh British Interplanetary Society (BIS) dan the Tau Zero Foundation (TZF) sebenarnya memiliki tujuan besar yaitu memotivasi generasi baru ilmuwan untuk mendesign space mission. project ini project dengan skala internasional, jadi siapapun bisa menjadi relawan atau pendonor untuk project ini.

Pada akhirnya semua project ini bertujuan untuk menemukan planet – planet di luar sistem tata surya kita

397982main_HoH4-300x225

namun itu semua memang membutuhkan waktu yang lama agar semuanya bisa terwujud dan saya salut dengan mereka – mereka yang mau berkomitmen dalam 100 tahun dapat mewujudkan sebuah wahana yang bisa di kendarai oleh manusia menuju sistem bintang yang lain dan menemukan planet – planet yang mungkin bisa di huni oleh manusia.

Penulis bukanlah seorang penghayal  karena penulis percaya cepat atau lambat hal ini akan terwujud, namun penulis mempunyai impian yang sama seperti mereka – mereka yang di sana sedang berusaha mencari cara agar umat manusia dapat menjelajahi angkasa yang maha luas ini.

Penulis ingin menyampaikan kepada pembaca bahwa mereka yang lagi di luar sana sedang berusaha mewujudkan impian terbesar umat manusai ini. dan saya berharap kita yang berada di negara ini juga mempunyi spirit yang sama, jangan pesimis dan opurtunis dengan hal ini karena  melihat keadaan sekeliling kita. kita adalah insan yang berpengetahuan maka sumbangsih kita meski hanya lewat tulisan ataupun sebutir pengetahuan kita mungkin dapat mewujudkan Impian terbesar semua umat manusia ini amin.

 

Salam

Yudha

Sabtu, 10 November 2012

Penjelajahan antar bintang “The Final Frontier of Humanity”

 

Kalau kita pernah nonton film scifi yang bertemakan tentang angkasa luar, seperti film “star wars”, “StarTrek” dll, kalian pasti ingat kan bagaimana mereka dalam melakukan perjalanan angkasanya agar sampai ke tujuan dengan cepat, ada yang memakai “lubang cacing” atau istilahnya “wormhole” ada juga yang memakai pesawat dengan kecepatan atau mendekati cahaya dan lain – lainnya dan banyak pula teori  - teori yang bermunculan tentang jalan singkat menuju sistem bintang lainnya.

Star-Trek-gallery-ships-1719 

Pesawat USS Enterprise dalam film “startrek”, peswat ini mengguankan kecepatan cahaya yang luar biasa untuk mencapai tujuan.

ImagesCAANPGRA

Quantum gate teleporter dalam game “supreme commander

bayangkan betapa mudahnya mereka melakukan perjalanan antar bintang hanya cukup menekan tombol atau masuk ke lubang cacing ada pula yang menggunakan dengan cara masuk kedalam sebuah gerbang antar bintang, dalam sekejap mereka sudah sampai di tujuan yang mungkin jaraknya bisa bertahun – tahun cahaya.

tapi dalam kenyataanya mewujudkan teknologi seperti yang ada di film – film tersebut masih sebatas impian. untuk menggapai bintang terdekat dari sistem tata surya kita yaitu Alpha centaury dengan jarak 4,3 tahun cahaya atau setara dengan 25,6 triliun mil atau sama saja dengan 300,000 kali jarak antara bumi dan matahari kalau di beri pengandaian bayangkan bahwa bumi itu sebesar butir pasir di pantai maka kira – kira ada 10 km untuk bisa ke alpha centaury. jarak yang amat jauh tersebut di tengarai karena begitu luasnya ruang antar bintang, atau kita bisa menyebutnya ruang kosong yaitu ruang antar bintang dimana sudah tidak ada lagi pengaruh energi ataupun cahaya dari bintang dan di perkirakan wahana voyager 1 sedang mendekati wilayah ini. (sumber :http://earthsky.org/space/alpha-centauri-travel-time).

Dengan roket konvensional yang ada sekarang diperkirakan butuh waktu ratusan ribu tahun unuk mencapai sistem alpha centaury. rasanya tidak mungkin membawa manusia untuk melakukan perjalanana antar bintang dengan teknologi yang ada sekarang ini. namun sekarang ilmuwan sedang meneliti bahan bakar alternatif yang jauh lebih cepat dan efisien untuk membangun wahana yang bisa membawa manusia ke era yang baru, yaitu Era penjelajahan angkasa luar.

mungkin tulisan ini hanyalah pembuka bagi tulisan – tulisan saya tentang bagaimana menggapai cita – cita manusia menjelajah bintang – bintang.

Senin, 06 Februari 2012

Menambahkan HTML/Java Script pada blogger

Kalau kita lihat di blogger versi baru ini, terlihat ada yang berbeda. ehm apa ya ? sebenarnya ada beberapa perubahan minor cuma buat saya yang ini agak mengganggu awalnya yaitu pada saat kita membuka link Tambah gadget



Biasanya di bagian menu samping ada tambahan menu "HTML/Java Script, nah Blogger versi sekarang tidak lagi menyediakan menu tersebut secara langsung seperti versi lama, namun blogger telah menyisipkannya di tempat lain, sedikit informasi dari saya dimana letak gadget menu penting ini :


1. Pertama clik link "Tambah gadget" di tab rancangan kemudia setelah muncul tampilan layar tambahan gadget seperti gambar yang di atas, pilih menu "Dasar - dasar", cari gadget HTML/Java Script



Nah terlihat kan pada bagian bawah gambar ini ada gadget dengan nama HTML/JavaScript.Ya udah tinggal klick tanda +, secara otomatis gadget tersebut telah di tambahkan ke dalam blog kita.


Ok sahabat sekian dulu informasi sederhana dari saya hehe


Salam,


Yudha

Minggu, 05 Februari 2012

Konsep Dasar Manajemen Logistic (Definisi)

Kalau kita bicara tentang Supply Chain management, tidak lengkap kalau tidak menyinggung ilmu yang satu ini karena manajemen logistik merupakan salah satu elemen penting dari sebuah supply chain management.

Pengertian Logistic

Menurut wikipedia logistik merupakan seni dan ilmu mengatur dan mengontrol arus barang, energi, informasi, dansumber daya lainnya, seperti produk, jasa, dan manusia, dari sumber produksi ke pasar dengan tujuan mengoptimalkan penggunaan modal.

Menurut invenstorworld.com logistic is The management of business operations, such as the acquisition, storage, transportation and delivery of goodsalong the supply chain.(www.investorwords.com/2874/logistics.html)

The Bnet Business Dictionary defines logistics as The management of the movement, storage, and processing of materials and information in the supply chain. Logistics encompasses the acquisition of raw materials and components, manufacturing or processing, and the distribution of finished products to the end user. Each organization focuses on a different aspect of logistics, depending on its area of interest. For example, one might apply logistics to find a way of linking physical distribution management with earlier events in the supply chain, another to plan its acquisition and storage, while a third might use logistics as a support operation. (www.global-supply-chain-management.com)

Dari pengertian di atas sebenarnya kita sudah melihat bahwa ada kesamaan dari beberapa definisi logistik di atas yang pada intinya bahwa logistik itu merupakan sebuah ilmu manajemen dalam mengatur seluruh bisnis proses yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan demi tercapainya keefektifan dan keefisienan dalam penggunaan seluruh sumber daya dan Modal pada suatu  perusahaan/organisasi

The Coucil of Logistic management (CLM) yang merupakan organisasi pelopor logistik di USA, mendefinisikan management logistik sebagai bagian dari proses supply chain yang berfungsi untuk merencanakan, melaksanakan dan mengendalikan kefisienan dan kefektifan aliran dan penyimpanan barang, pelayanan dan informasis terkati dari titik permulaan (Point of Origin) hingga titik Konsumsi (point of consumption) dalam tujuan untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan.(di kutip dari buku “manajemen logistic dan supply chain management “ , Miranda S.T. : Harvarindo)

Nah sekarang sudah jelas bukan perbedaan antara managemen logistik dan supply chain management, SCM mencakup Logistik yang lebih luas (mencakup Luar perusahaan) yang meliputi pelanggan dan supplier. sedangkan management logistik di persempit untuk fokus dalam melakukan pengoptimalan dan perencanaan logistik di dalam perusahaan.

 

“always there is a way for the man with keep move and looking forward”

salam,

YudhaHappy

Sabtu, 04 Februari 2012

Apa Itu ERP

Yang kita tahu tentang ERP yaitu sebuah singkatan yang tediri dari 3 elemen kata Enterprise (Perusahaan/Organisasi), Resource (Sumber daya) dan Planning (Perencanaan). kalau dilihat dai padanan kata – kata tersebut terlihat bahwa ERP merupakan sebuah solusi perencanaan.

Definis ERP

Ada beberapa definisi mengenai ERP yang sebenarnya mengacu pda ide yang sama, Yuk kita lihat  beberapa definisi yang saya ambil dari sumber buku saya yaitu “ ERP Menyelaraskan Teknologi informasi dengan strategi bisnis”

Menurut Travis Anderegg, ERP is a complete enterprise wide bussiness software solution. The ERP System consist of software support module sales and marketing, product design and development, finance and accounting, human resource etc

Menurut Daniel O’Leary ERP system are computer based systems designed to process an organization transaction and facilitate integrated and real time planning, production and costmer response. in particular ERP system will be assumed to have certain characteristics 

Dari Referensi Internet

Menurut Wikipedia ERP Is a systems integrate internal and external management information across an entire organization, embracing finance/accounting, manufacturing, sales and service, customer relationship management, etc. ERP systems automate this activity with an integrated software application. Their purpose is to facilitate the flow of information between all business functions inside the boundaries of the organization and manage the connections to outside stakeholders

Menurut PC Megazine, ERP is An integrated information system that serves all departments within an enterprise. Evolving out of the manufacturing industry, ERP implies the use of packaged software rather than proprietary software written by or for one customer. ERP modules may be able to interface with an organization's own software with varying degrees of effort, and, depending on the software, ERP modules may be alterable via the vendor's proprietary tools as well as proprietary or standard programming languages

 

Dari definisi – definisi di atas kita dapat simpulkan konsep ERP merupakan sebuah paket integrasi software yang memuat berbagai informasi sistem support & operational  yang meliputi finance dan akuntansi, SDM, Manufacturing, supply chain, dll yang didukung oleh sistem berbasis komputer dan di implementasikan pada suatu organisasi/perusahaan sebagai fasilitas untuk mendapatkan informasi - informasi secara cepat, real-time, dan tepat yang bertujuan untuk membantu pengambilan keputusan secara efekti dan efisien.

Konsep Dasar ERP

untitled

Gambar : konsep dasar ERP [Hass – 2000] (Di kutip dari “ERP Menyelaraskan Teknologi informasi dengan Startegi bisnis” : wawan Dhewanto, Falahah, Informatika)

Karakteristik Ideal pada suatu sistem ERP menurut Daniel O’Leary yaitu,

  • Paket perangkat lunak yang di disain untuk lingkungan pelanggan, pengguna server, apakah pengguna secara tradisional atar berbasis jaringan
  • memadukan sebgaian besar dari proses bisnis
  • memproses sebagian besar dari transaksi perusahan
  • menggunakan database perusahaan
  • memungkinkan akses data secara real-time
  • memungkinkan perpaduan proses transaksi dan kegiatan perencanaan
  • menunjang sitem multi mata uang dan bahasa
  • memungkinkan penyesuaian untuk kebutuhan khusus perusahaan tanpa melakukan pemograman kembali.

 

Untuk posting selanjutnya saya akan menjabarkan asal – usul ERP itu sendiri, di tunggu ya….

 

“knowing or science is one of your weapon to keep survive in this world”

 

Salam,

YudhaHappy

Minggu, 29 Januari 2012

Mari Mengenal Supply Chain Management

Kalau kita bicara bicara tentang Supply Chain Management sebenarnya ini bukan merupakan hal yang baru dalam hidup kita. ehm….kok bisa ya? ya memang karena tanpa kita sadari sebenarnya baik secara langsung maupun tidak langsung kita terlibat dalam sebuah proses besar yang kita sebut Supply Chain Management.

Sourcing-SupplyChainManagement 

 

 

 

 

 

Sebagai contoh ketika suatu saat kita ingin membeli sebuah produk makanan di suatu toko  namun ternyata barang yang kita inginkan sudah habis. Nah kita sebagai konsumen pasti merasa tidak puas akan pelayanan toko tersebut. Padahal belum tentu itu semua terjadi akibat kesalahan toko  tersebut. Karena aktivitas ini berkaitan erat dengan kehidupa kita sehari – hari apalagi dampak nya  bisa terjadi pada masyarakat, perusahaan/organisai bahkan individu. Oleh karena itu di perlukan suatu manajemen pengelolaan logistik yang baik.

Definis SCM Menurut :

Simachi-Levi et al: SCM merupakan serangkaian pendekatan yang di tetapkan untuk mengintegrasikan supplier, pengusaha, Gudang (warehouse) dan tempat penyimpanan lainnya secara efisien sehingga produk yang dihasilkan dan di distribusikan dengan kuantitas yang tepat, lokasi yang tepat dan waktu tepat untuk memperkecil biaya dan memuaskan kebutuhan pelanggan. (Dikutip dari Manajemen logistik dan Supply chain management, Miranda, S.T.)

Ross 1998: SCM adalah filosofi manajemen yang secara terus menerus mencari sumber – sumber fungsi bisnis yang kompeten untuk digabungkan baik dalam perusahaan maupun luar perusahaan seperti mitra bisnis yang berada dalam satu supply chain untuk memasuki sistem supply yang berkompetitif tinggi dan memeperhatikan kebutuhan pelanggan, yang  berfokus pada pengembangan solusi inovatif dan sinkronisasi aliran produk, jasa dan informasi untuk menciptakan sumber nilai pelanggan yang bersifat unik. (Dikutip dari Manajemen logistik dan Supply chain management, Miranda, S.T.)

dari beberapa pengertian di atas kita ambil kesimpulan bahwa Supply Chain Management merupakan sebuah solusi pendekatan manajemen material, informasi, financial pada suatu alur proses barang atau jasa yang di kelola secara efektf dan efisien dengan mengintegarasikan semua elemen baik  itu dari luar environment seperti supplier hingga internal enviontment seperti pengusaha, tempat pemprosesan barang (pabrik), gudang (tempat penyimpanan barang) dan pendistribusian barang hingga pengelolaan costomer sehingga menciptakan suatu hasil berupa waktu pemrosesan barang yang lebih cepat, biaya yang relatif murah dan peningkatan kepusasan pelanggan.

Baiklah untuk posting kali ini cukup sampai gambaran serta definisi Supply Chain Management. untuk posting berikutnya kita akan membahas lebih jauh dan lebih detail tentang supply chain management ini.

Keep learn, keep read and keep positive thinking so you can make different between you and others

 

Salam,

Yudha

Sabtu, 28 Januari 2012

Berkenalan Dengan Dunia ERP

ERP…ehm..Buat Kita yang awam dengan dunia Informasi Teknologi mungkin terdengar sedikit asing walaupun ada juga sahabat – sahabat saya meski kuliah di bidang IT namun masih asing dengan yang namanya ERP Doh. kalau di eja secara lengkap dalam bahasa ndesonya ERP yaitu Enterprise Resource Planning, kalau di terjemahkan bahasa gaulnya perencanaan sumber daya perusahaan/organisasi. Nah biar kita tidak ketinggalan informasi sama software canggih ini maka saya putuskan untuk menggangakat topik ERP ini.

introduction

Tujuan saya sebenarnya ingin mengingat kembali ilmu yang saya dapat sekaligus juga ingin berbagi ilmu serta kebetulan saya memang menggeluti dunia ini, topik ERP ini akan saya jadikan berseri dalam blog saya. Untuk seri pertama kita kenalan dulu yah sama salah satu cabang dalam dunia IT ini, kalau kata pepatah bilang “tak kenal maka tak sayang” hehe.

Bagi sahabat yang sedang membaca posting ini apabila tertarik ingin mempleajari Dunia ERP satu hal yang ingin sekali saya sampaikan bahwa mepelajari ERP ini bukan sekedar hanya mempelajari sisi IT nya saja. kalau Menurut saya, secara general untuk mempelajari dunia ERP ada terbagi dua :

1. sisi teknologi informasinya.Namanya juga sebuah software, sudah pasti sarat dengan ilmu komputer yang terkandung di dalamnya. kita dapat melihat bagaimana background proses yang bekerja di dalamnya. dan itu semua merupakan program yang amat sangat rumit dan canggih. belum lagi kalau kita masuk ke ranah Databasenya sudah pasti kita menemukan ribuan tabel – tabel yang menampung seluruh data-datanya. sebenarnya masih banyak hal yang belum saya jabarkan tapi nanti suatu saat saya pasti akan membahas hal ini lebih detail.

2. Sisi manajemen bisnis prosesnya. dalam mempelajari ERP kita juga di tuntut untuk mengerti proses bisnisnya seperti sebuah syrup tidak mungkin kan syrup rasanya manis kalau tanpa gula, nah begitu juga ERP, ga lengkap jika kita cuma mengetahui sisi ITnya saja tanpa mengetahui bagaimana proses bisnis yang terjadi di dalamnya. Apalagi seorang consultan ERP, penguasaan pross bisnis adalah yang utama di pelajari. membicarakan soal Proses bisnis sudah psti kita menyinggung ilmu – ilmu bidang yang terkait proses bisnisnya. seperti akuntansi, ekonomi, industri dll. contoh dalam ERP itu ada berbagai modul, seperti modul finance, Distribution dan human resuorce, nah ketiga nya memiliki bidang disiplin ilmu yang berbeda – beda. Oleh sebab itu mau tidak mau bagi seseorang yang ingin menggeluti dunia ini harus mau membuka diri untuk bidang – bidang ilmu yang terkait dengan proses bisnisnya tergantung kita ingin menguasai modul apa.

namun amat jarang terutama consultant ERP untuk dapat menguasai semua modul dalam suatu software ERP. biasanya mereka memiliki keahlian spesifik di modul tertentu. bukannya mereka tidka mampu untuk menguasai semua modul namun kerumitan dalam sebuah modul ERP memiliki tantangan yang cukup besar. belum lagi untuk setiap modul memiliki bidang ilmu masing – masing. contoh seorang cosnsultan ERP yang mendapat bagian modul finance, dia di tuntut untuk dapat menguasai seluruh behavior modul tersebut dalam segala kondisi belum lagi ia juga mesti di tuntut untuk menguasai ilmu ekonomi akutansi dll yang berkaitan dengan manejeen keuangan. Ga kebayang kan banyaknya serang cosnsultan ERP untuk mempelajari serta menguasai satu modul. makanya tidak heran jika seorang consultan atau functional ERP bisa berkarir di area manajemen sebuah perusahaan selain di tuntut untuk mengusai sis ITnya, mereka juga wajib mengetahui area bisnis prosesnya.

Sekarang Pasti para sahabat sudah mendapat gambaran sedikit bukan dengan ERP ini secara umumnya. Untuk seri berikutnya saya ingin memberiakan gambaran tentang asal usul ERP serta pengertian ERP itu sendiri.

So dont ever to stop learning something although little things cause sometimes from them we can find the great things Happy.

 

salam,

Yudha

Senin, 23 Januari 2012

Sekilas tentang notebook acer emachines

Sekitar 3 hari yang lalu saya berniat ingin membeli sebuah notebook , bukan apa2 tapi emang kegiatan saya udah mulai padat dan gak banyak di rumah, sehingga kebutuhan notebok menjadi sangat penting buat mendukung kegiatan saya. sebelum memilih notebook apa yang tepat  dengan budget saya yang terbilang “pas-pasan” he2 maklum saya mahasiswa jadi soal uang sangat sensitif he2. saya di hadapkan banyak pilihan  terutama notebook dengan rentang harga sekitar Rp. 4.500.000 – 5.500.000, tadinya notebook buatan lokal adalah target saya, tapi kok setelah saya liat forum – forum di internet jadi ragu untuk membeli notebook buatan lokal padahal kan saya cinta produk indonesia he2 namun demi kenyamanan saya terpaksa saya cari notebook yang emang udah mapan nama brand nya. tapi ya ternyata notebook yang memiliki bvrand terkenal jarang yfang memliki notebook dengan harga seuai budget saya. setelah keliling mangga dua dan mencari wangsit dari paman google ternyat saya menemukan notebook emachine dengan harga yang pas dengan budget saya aplagi notebook emachine adalah anak perusahaan dari Acer yang sudah terjamin after salesnya.

gak pake pikir lama saya ambil  notebook acer emachine D725 dengan harga sekitar 5.300.000 di toko acer point tepatnya di harco mangga dua

DSC00719

spek dari notebooknya:

Platform

  • Intel® Pentium® Dual-core T4200 (1 MB L2 cache, 2.0 GHz, 800MHz FSB, 35 W), supporting Intel® 64 architecture
  • Mobile Intel® GL40 Express Chipset
  • 802.11b/g Wi-Fi CERTIFIED® network connection

System memory

  • Dual-channel DDR2 SDRAM support
  • 1 GB of DDR2 667 MHz memory (upgradeable to 4 GB using two soDIMM modules)

Display

  • 14" HD 1366 x 768 pixel resolution, high-brightness (220-nit) TFT LCD
  • 16:9 aspect ratio

Graphics

  • Mobile Intel® GL40 Express Chipset with integrated 3D graphics, featuring Intel® Graphics Media Accelerator 4500M (Intel® GMA 4500M) with up to 1759 MB of Intel® Dynamic Video Memory Technology 5.0 (64 MB of dedicated video memory, up to 1695 MB of shared system memory), supporting Microsoft® DirectX® 10
  • Dual independent display support
  • 16.7 million colors
  • MPEG-2/DVD decoding
  • WMV9 (VC-1) and H.264 (AVC) decoding

Audio

  • High-definition audio support with two built-in stereo speakers
  • MS-Sound compatible

Storage

  • 160 GB or larger hard disk drive
  • 5-in-1 card reader, supporting Secure Digital™ (SD), MultiMediaCard (MMC), Memory Stick™ (MS), Memory Stick PRO™ (MS PRO), xD-Picture Card™ (xD)

Optical media drive

  • 8X DVD-Super Multi double-layer drive

Communication

  • Video conference: Integrated webcam, 0.3-megapixel resolution, featuring enhanced technology for low-light environments
  • WLAN: 802.11b/g Wi-Fi CERTIFIED® network connection
  • LAN: 10/100 Mbps Fast Ethernet, Wake-on-LAN ready

Dimensions and weight

  • 337 (W) x 227 (D) x 26/39.9 (H) mm (13.3 x 8.9 x 1.0/1.6 inches)
  • 2.4 kg (5.29 lbs.) with 6-cell battery pack

Power

  • ACPI 3.0 CPU power management standard: supports Standby and Hibernation power-saving modes
  • 48.8 W 4400 mAh 6-cell Li-ion battery pack: 3.0-hour battery life
  • 3-pin 65W AC adapter
  • 2.5-hour rapid charge system-off, 3.5-hour charge-in-use
  • ENERGY STAR® 4.0 and 5.0

Special keys and controls

  • 88-/89-key keyboard with inverted "T" cursor layout, 2.5mm (minimum) key travel
  • Touchpad pointing device
  • Eight function keys, four cursor keys, two Windows® keys, embedded numeric keypad, international language support
  • Media control keys (printed on keyboard): play/pause, stop, previous, next
  • Easy-launch button: WLAN

I/O ports

  • Two USB 2.0 ports
  • External display (VGA) port
  • Headphone/speaker/line-out jack
  • Microphone-in jack
  • Ethernet (RJ-45) port
  • 5-in-1 card reader (SD™, MMC, MS, MS PRO, xD)
  • DC-in jack for AC adapter

                                                                                                                      (sumber: www.emachine.com.ph)

pendapat teman –teman saya ketika memakai notebook ini mereka bilang performanya bagus di tes pada windows xp dengan multi tasking ni notebook tetep aja ga turun performanya. cocok lah buat operasional saya. eit tapi kalo untuk game kususnya yang berat wah saya belum sempat ngujinya, nanti kalo udah di tes, hasilnya entar saya postingin lagi deh.

kesimpulannya saya gak nyesel beli notebook ini dengan harga terjangkau saya bisa mendapatkan performa notebook yang bagus apalagi menggandeng brand acer yang sudah gak di ragukan lagi kualitasnya.

MX baru ku

bulan april 2009, lupa tanggalnya hehe, yang di tunggu akhirnya datang juga, terlihat dari dalam rumah mobil bak terbuka dengan tulisan nama dealer motor di sampingnya, terlihat  jupiter MX warna hitam berada di bak mobil tersebut. ya akhirnya tiba juga motor idaman saya yaitu Yamaha Jupiter MX warna hitam silver. dengan transmisi automatic, saat pertama tesnya wah tarikannya manteb bener dah, belum lagi tampilannya yang menurut saya cukup aerodinamis mensaratkan motor ini bisa di ajak dengan akselarasi cepat.

mx

liat aja speknya, menurut saya dengan harga yang segitu pas sekali dengan speknya. nih speknya:

MESIN

Tipe

4 Langkah, SOHC, 4 Klep (Berpendingin Cairan)

Volume Cylinder : 135 cc

diameter x Langkah :  54 x 58,7 mm

Perbandingan Kompresi : 10,9 : 1

Power Max : 8,45kW (11,33HP) pada 8500 rpm

Torsi Max : 11,65N.m (1,165 kgf.m) pada 5500 rpm

Sistem pelumasan : Pelumasan Basah

Kapasitas Oli Mesin: Penggantian Berkala 800cc

                                       Penggantian Total 1000cc

Kapasitas Air Pendingin : Radiator dan Mesin 620cT

                                                Tangki Recovery 280cc, Total 900cc

Karburator : Mikuni VM 22 x 1, Setelan Pilot Screw 1-5/8 putaran keluar

Putaran Langsam mesin : 1.400 rpm

Saringan Udara Mesin : Tipe kering

Sistem Starter : Motor Starter dan Starter Engkol

Tipe Transmisi : Tipe ROTARY 4 Kecepatan

RANGKA

Tipe Rangka : Diamond Frame

Suspensi Depan : Telescopic Fork

Suspensi Belakang : Tunggal / Monocross

Rem Depan : Cakram Tunggak 220 mm

Rem Belakang : Tromol dengan Bahan "Non Asbestos"

Ban Depan : 70/90 - 17

Ban Belakang : 80/90 - 17

Ukuran Rantai : 428

KELISTRIKAN

Lampu Depan : 12 Volt, 32 W / 32 W

Lampu Sein Depan : 12 Volt, 10 W x 2 buah

Lampu Sein Belakang : 12 Volt, 10 W x 2 buah

Lampu Rem : 12 Volt, 5 W / 21 W x 1 buah

Battery : GM5Z - 3B / YB 5L-B 12 Volt 5,0 Ah

Busi / Spark Plug : NGK CPR 8 EA-9 / DENSO U 24 EPR-9

Sistem Pengapian : DC CDI

Sekring : 10 Ampere

DIMENSI

Panjang x Lebar x Tinggi : 1.945 mm x 705 mm x 1.065 mm

Tinggi Tempat Duduk : 770 mm

Jarak Sumbu Roda : 1.245 mm

Jarak Terendah ke Tanah : 140 mm

Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 4 Liter

Berat Isi : 109 kg

Berat Kosong : 104 kg

dan saya gak nyesal beli motor jupiter MX ini. bukannya promosi cos saya bukan sales tapi ini emang bener adanya. slain mesin dengan teknologi baru yaitu liquid cool, namun akselarasinya sangat galak he2, cocok buat orang yang tinggal di perkotaan seprt saya yang tinggal di kota jakarta yang ga pernah absen macetnya. tapi menurut beberapa teman saya yang mencoba motor saya mereka kok mengeluhkan narik gas nya agak berat jadi cepet pegal, emang sih saya juga ngerasain kayak gitu. setelah saya tanya ke beberapa orang yang mengerti tentang jupiter mx ternyata ada penerapan teknologi yang agak berbeda dengan motor bebek umumya kususnya pada handle gas nya. tapi menurut saya meski agak berat narik handle gasnya namun sekali narik handle gasnya disitulah prforma galaknya jupiter mx sangat terasa

so kesimpulannya ga nyesel deh beli yamaha jupiter mx ini cocok buat yang tinggal di perkotaan os bisa n yalip kendaraan lain dengan mudah dan meliuk – liuk di tengah kemacetan.

ok d sekian dulu bagi – bagi pengalamanya tntang naik jupiter mx.

my MX let’s make a new story in our journey and together with u let’s get my dreams

Starts from little things

saya mengambil judul tersebut merupakan reprensentasi saya sebagai awal dari memulai blog ini dan juga awal saya memulai bangkit untuk meraih sesuatu yang lebih baik di dunia maupun di akhirat nanti.

sekian lama di tunda-tunda akhirnya berhasil juga buat blognya. walau bisa dikatakan telat setidaknya saya bisa mnghasilkan sesuatu tindakan di akhirnya. tujuan saya membuat blog ini adalah untuk berbagi ilmu pengetahuan termasuk yang saya tekuni yaitu ilmu komputer dan berbagi pengalaman hidup siapa tahu bisa jadi inspirasi bagi yang membacanya. amin

blog ini saya persembahkan kepada Allah SWT yang telah mengajarkan dan membimbing saya lewat pengalaman – pengalaman yang sangat berharga dalam menjalani hidup agar saya selalu tetap berada di garisnya, terima kasih ya Allah karenamu sehingga saya mengerti untuk apa kita

yang tidak kita sadari

ya.. begitulah hidup, kita tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi hari ini, besok, lusa, tahun depan atau bahkan 50 tahun lagi, yang jelas semuanya sudah ada yang mengatur dan menyutradarainya. siapa lagi kalau bukan Allah, namun percayalah apa yang telah diaturnya merupakan sebuah kebaikan meski terkadang bentuknya tidak menarik dan terasa pahit. andai kita yakin bahwa itu semua adalah suatu bentuk perhatiannya kepada kita agar kita tetap berada di koridornya niscaya kita akan selalu bersujud syukur dengan apa yang kita alami sekarang ini.

seperti kejadian yang teman saya alami, ketika itu bulan ramadhan, ketika teman saya menjalankan solat tarawih di sebuah mesjid dekat rumahnya sebelum solat tarawih di mulai, ada seorang bapak yang duduk berada di sebelah teman saya ini, bapak tersebut menanyakan beberapa pertanyaan seputar kegiatan apa saja di mesjid hari ini. setelah selesai sholat witirnya hampir semua jamaah pulang ke rumahnya kemudian bapak tersebut menanyakan alamat rumah temen saya, dan kemudian menawarkan untuk pulang bersama, teman saya agak curiga maklumkan baru kenal namun teman saya punya alasan kuat untuk menolak ajakan bapak tersebut, dengan sopan teman saya menjawab “ maaf pak saya ingin mengaji dulu sebelum pulang” kemudian bapak tersebut tersenyum dan mengucapkan permintaan maafnya dan mengucapkan salam kemudian bapak tersebut meninggalkan mesjid tersebut.

namun pada suatu hari setelah beberapa bulan setelah ramadhan, teman saya mau berangkat kuliah, ketika sedang berjalan keluar dari kompleknya ada sebuah mobil berhenti persis di sampingnya dan kaca mobil tersebut di buka dan ternyata ia adalah bapak yang waktu itu menawarkan untuk pulang bersama. kemudian teman saya menerima ajakannya untuk mengantar temen saya ke kampus kebetulan tempat kerja bapak tersebut satu jalur dengan kampus teman saya. kemudian di dalam mobil, bapak tersebut menceritakan bahwa sebenarnya ia sangat kagum akan perbuatan serta kesolehan temen saya, bahkan setelah ia pulang dari mesjid tersebut ia langsung menceritakan kepada istrinya bahwa ia menemukan seorang anak muda yang seperti itu yang bisa di bilang sudah jarang anak muda yang melakukan hal yang seperti itu di jaman sekarang ini kata bapak terbut. ia sangat terharu dan bahkan teman saya ini menjadi insipirasinya untuk meningkatkan ibadahnya. padahal bagi temen saya kegiatan ibadahnya merupakan suatu hal yang sering dilakukannya namun dia tidak menyangka bahwa hal kecil dan sebagai rutinitasnya menjadi inspirasi bagi orang lain, dan itu menjadi motivasinya untuk terus meningkatkan ketaqwaannya kepada sang khaliq.

nah dari cerita di atas kita dapat mengetahui terkadang didalam kehidupan ini apa yang kita lakukan tanpa kita sadari menjadi perhatian bagi orang lain atau bahkan menjadi insipirasi. alangkah bahagianya jika hal2 yang kita lakukan bahkan hal terkecil yang kita lakukanpun bermanfaat bagi orang lain apalagi jika itu dapat memperbaiki hidupnya

Jangan minder OK…….!

ya bener emang begitu seharusnya, jangan minder ok, kenapa????  ya  seperti yang saya rasakan dan mungkin teman – teman yang baca ini mungkin merasakan hal yang sama kususnya seperti yang saya  rasakan, siapa sih  yang  ga ingin masuk kampus negri hehe ya ga? bukan hanya kita yang bahagia dan bangga pasti orang tua kita pun akan bangga sekali dengan hasil pencapaian yang kita raih namun terkadang kehidupan ga selalu sesuai rencana kita ada saatnya dimana kita tidak bisa menolak kehendak yang kuasa, namun kenyataanya ya seperti ini,  saat ini saya mengikuti perkuliahan di tempat kampus yang mungkin buat sebagian besar orang, kampus saya kurang bagitu  di kenal hehe mungkin…. tapi itu sudah kehendak allah yang mau ga mau kita harus menerimanya namun saya yakin dan juga yang baca ini bahawa keputusan allah adalah keputusan yang terbaik bagi kita. emang si waktu saya awal – awal mengikuti perkuliahan di kampus saya, sempet kecewa dan tidak menyangka seperti ini jadinya, apalagi ada sebagian orang yang mungkin sempat memandang negatif tentang saya, namun seiring waktu berjalan saya menyadari ada banyak sekali hikmah yang terjadi dari yang saya alami ini. malah semakin orang meremehkan saya semakin tertantang untuk membuktikan bahwa saya pun insya allah bisa sukses walau dari kampus yang tidak begitu di perhitungkan, namun saya yakin bahwa untuk menjadi sukses bisa di mana saja tergantung kesungguhan kita dalam berusaha, bekerja keras dan berdoa untuk meraih mimpi – mimpi kita. jangan minder ketika kita di anggap remeh oleh orang lain karena menuntut ilmu di tempat yang tidak di perhitungkan justru itu seharusnya menjadi cambuk kita untuk membuktikan bahwa kita pun harus bisa bersaing nanti di dunia kerja. 

pokoknya tetep semangat terus menghadapi tantangan karena semakin berat tantangan yang kita alami semakin kuat kita dalam menghadapi setiap ujian hidup yang kita hadapi, jangan menyerah karena tuhan pun akan memberikan kita sesuai seberapa besar usaha kita dalam merain impian

sekarang tergantung pilihan kita, terus larut di dalam keminderan kita atau kita terus maju bersungguh – sungguh untuk meraih impian kita dimanapun tempat kita menimba ilmu.

do the best which we can doing, whenever and wherever