Senin, 23 Januari 2012

yang tidak kita sadari

ya.. begitulah hidup, kita tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi hari ini, besok, lusa, tahun depan atau bahkan 50 tahun lagi, yang jelas semuanya sudah ada yang mengatur dan menyutradarainya. siapa lagi kalau bukan Allah, namun percayalah apa yang telah diaturnya merupakan sebuah kebaikan meski terkadang bentuknya tidak menarik dan terasa pahit. andai kita yakin bahwa itu semua adalah suatu bentuk perhatiannya kepada kita agar kita tetap berada di koridornya niscaya kita akan selalu bersujud syukur dengan apa yang kita alami sekarang ini.

seperti kejadian yang teman saya alami, ketika itu bulan ramadhan, ketika teman saya menjalankan solat tarawih di sebuah mesjid dekat rumahnya sebelum solat tarawih di mulai, ada seorang bapak yang duduk berada di sebelah teman saya ini, bapak tersebut menanyakan beberapa pertanyaan seputar kegiatan apa saja di mesjid hari ini. setelah selesai sholat witirnya hampir semua jamaah pulang ke rumahnya kemudian bapak tersebut menanyakan alamat rumah temen saya, dan kemudian menawarkan untuk pulang bersama, teman saya agak curiga maklumkan baru kenal namun teman saya punya alasan kuat untuk menolak ajakan bapak tersebut, dengan sopan teman saya menjawab “ maaf pak saya ingin mengaji dulu sebelum pulang” kemudian bapak tersebut tersenyum dan mengucapkan permintaan maafnya dan mengucapkan salam kemudian bapak tersebut meninggalkan mesjid tersebut.

namun pada suatu hari setelah beberapa bulan setelah ramadhan, teman saya mau berangkat kuliah, ketika sedang berjalan keluar dari kompleknya ada sebuah mobil berhenti persis di sampingnya dan kaca mobil tersebut di buka dan ternyata ia adalah bapak yang waktu itu menawarkan untuk pulang bersama. kemudian teman saya menerima ajakannya untuk mengantar temen saya ke kampus kebetulan tempat kerja bapak tersebut satu jalur dengan kampus teman saya. kemudian di dalam mobil, bapak tersebut menceritakan bahwa sebenarnya ia sangat kagum akan perbuatan serta kesolehan temen saya, bahkan setelah ia pulang dari mesjid tersebut ia langsung menceritakan kepada istrinya bahwa ia menemukan seorang anak muda yang seperti itu yang bisa di bilang sudah jarang anak muda yang melakukan hal yang seperti itu di jaman sekarang ini kata bapak terbut. ia sangat terharu dan bahkan teman saya ini menjadi insipirasinya untuk meningkatkan ibadahnya. padahal bagi temen saya kegiatan ibadahnya merupakan suatu hal yang sering dilakukannya namun dia tidak menyangka bahwa hal kecil dan sebagai rutinitasnya menjadi inspirasi bagi orang lain, dan itu menjadi motivasinya untuk terus meningkatkan ketaqwaannya kepada sang khaliq.

nah dari cerita di atas kita dapat mengetahui terkadang didalam kehidupan ini apa yang kita lakukan tanpa kita sadari menjadi perhatian bagi orang lain atau bahkan menjadi insipirasi. alangkah bahagianya jika hal2 yang kita lakukan bahkan hal terkecil yang kita lakukanpun bermanfaat bagi orang lain apalagi jika itu dapat memperbaiki hidupnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar